Mimis Lokal VS Mimis Import Tentukan Pilihanmu Mulai Sekarang
https://www.indorifle.com/2021/01/mimis-lokal-vs-mimis-import-tentukan.html
Mimis Lokal VS Mimis Import tentukan pilihanmu mulai sekarang. Sebelum menentukan pilihan, sobat bedilers harus mengetahui sifat dari masing-masing peluru atau mimis tersebut. Pengguna senapan angin diseluruh mancanegara tidak akan lepas dari yang namanya peluru atau mimis. Karena mimis selain sebagai pelengkap senapan angin, juga merupakan material yang kontak langsung dengan hewan target buruan dan pastinya harus mematikan. Sehingga kualitas mimis sangat berpengaruh terhadap keakuratan suatu tembakan. Kualitas mimis yang buruk justru hanya akan menyebabkan hewan buruan yang tertembak tersiksa dalam waktu lama atau daya mematikannya sangat rendah. Bahkan mengakibatkan ulir pada laras senapan semakin rusak.
Banyak sekali jenis mimis yang beredar dipasaran dan pastinya memiliki kualitas yang berbeda. Pada dasarnya mimis senapan yang beredar di pasaran dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu lokal dan import. Sobat bedilers selama ini sudah menggunakan mimis import ataukah mimis lokal? Mimis buatan lokal tidak melulu lebih buruk dibandingkan dengan import. Begitu juga sebaliknya, mimis import tidak selalu lebih baik dari mimis lokal. Masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan yang berbeda. Untuk lebih jelasnya simak penjelasannya berikut ini:
- Mimis Lokal
Mimis lokal merupakan hasil buatan dalam negeri yang banyak beredar di pasaran. Pengguna senapan angin juga banyak yang mengadopsi mimis buatan kampong sendiri ini.
Kelebihan mimis lokal
- Harganya yang sangat terjangkau membuat mimis jenis ini sangat laris.
- Mudah didapatkan. Sehingga sobat bedilers yang ingin mendapatkannya, bisa berkunjung di toko senapan terdekat atau mau lebih mudah lagi bisa online di toko kami (pengiriman super cepat).
- Memiliki berat yang antep atau berisi.
- Sangat cocok digunakan untuk senapan jenis gejluk dan pompa. Daya output senapan gejluk yang besar ditambah berat mimis lokal adalah kombinasi yang luar biasa.
- Mematikan untuk segala jenis target.

Mimis Lokal yang Dikemas dalamUkuran Besar
Kelemahan mimis lokal
- Terkadang memiliki bentuk yang kurang presisi.
- Dalam satu kemasan sering ditemukan mimis yang cacat.
- Mimis dikemas dalam kemasan yang kurang layak sehingga mimis rawan rusak apabila terjatuh. Mimis lokal umumnya dijual dengan kemasan apa adanya, bahkan kadang dijual curah per kilogram dalam kantong plastik.
- Memiliki tekstur yang lunak dan berwarna gelap karena mudah teroksidasi dengan udara.
- Mimis Import
Mimis import merupakan produk yang sangat eksis didunia perbedilan. Bahkan cukup mudah didapatkan di pasaran lokal. Sehingga tidak jarang pula pengguna senapan angin dalam negeri
yang menggunakannya. Sama halnya dengan mimis lokal, mimis import juga memiliki keunggulan dan kelemahan.
Keunggulan Mimis Import
- Kemasan mimis import lebih rapi dengan design yang menarik.
- Memiliki bentuk dan ukuran yang seragam pada setiap butirnya.
- Tampilan tampak lebih terang karena telah dicampur dengan bahan lain seperti zinc atau tembaga. Untuk fell saat ditekan, mimis impor lebih kaku daripada mimis lokal.
- Memiliki presisi yang sangat bagus dengan bobot lebih ringan, sehingga sangat cocok apabila disandingkan dengan senapan jenis PCP maupun Spring/Per. Mimis yang presisi akan membuat laras senapan lebih awet dan membuat tembakan lebih akurat.

Kemasan Mimis Import Lebih Rapi Namun Jumlah Sedikit
Kelemahan Mimis Import
- Harga sangat mahal sehingga harus merogoh kocek cukup dalam.
- Tidak semua toko senapan angin menyediakan mimis import sehingga lebih sulit didapatkan dibandingkan mimis lokal.
Demikianlah perbandingan sifat mimis lokal dan mimis import. Sobat bedilers bisa menentukan pilihan kalian sekarang juga. Pilihlah mimis yang berkualitas dan cocok dengan jenis senapan angin kalian. Tujuannya supaya tidak mempengaruhi kualitas alur laras senapan angin yang kalian miliki. Segera hubungi kami untuk mendapatkan jenis mimis yang kalian idamkan dengan harga yang spesial. sharga yang sangat spesial. Semoga artikel ini membantu dan salam satu laras☺☺
Ikuti Kami :
Facebook